1. Konfigurasi

Untuk menerima konsinyasi barang dari Pemasok, ada beberapa konfigurasi yang perlu dilakukan terlebih dahulu:

1.1 Mengaktifkan Fitur Konsinyasi pada Modul Inventory

Aktifkan fitur konsinyasi pada modul Inventory agar user dapat menandakan owner dari produk konsinyasi.

Mengaktifkan Fitur Konsinyasi pada Modul Inventory dengan Odoo Purchase

1.2 Membuat Lokasi Konsinyasi

Pembuatan Lokasi Konsinyasi dilakukan oleh User Inventory: Administrator untuk memudahkan monitor penyimpanan produk konsinyasi yang diterima. Lokasi Konsinyasi dibuat dengan tipe lokasi “Internal Location”.

Inventory → Configuration → Location

Membuat Lokasi Konsinyasi Odoo Purchase

1.3 Membuat Product Category Konsinyasi

Pembuatan Product Category dilakukan oleh User Inventory: Administrator dan dilengkapi oleh user Accounting yang mendapatkan hak akses tambahan “Inventory Accounting”. Produk kategori untuk produk konsinyasi dibedakan untuk membedakan jurnal akuntansi yang terbuat saat melakukan penagihan.

Inventory → Configuration → Product Category

Consignment

Inventory Valuation dapat diatur Manual sehingga tidak terbentuk jurnal harga pokok penjualan pada saat pembuatan Customer Invoice dan Stock Input Account didaftarkan dengan akun harga pokok penjualan, sehingga biaya dapat tercatat pada akun tersebut pada saat pembuatan Vendor Bill. Selanjutnya daftarkan produk konsinyasi dalam kategori produk ini.

2. Membuat Purchase Order terkait produk konsinyasi

Purchase Order berfungsi sebagai informasi perjanjian yang telah disetujui antara Perusahaan (consignee) dan pemasok (consignor), dokumen ini juga dapat berfungsi sebagai kontrol atas kuantitas yang telah kita terima dan kuantitas yang telah kita bayar ke pemasok.

Inventory → Configuration → Product Category

Membuat Purchase Order terkait produk konsinyasi Odoo Purchase

3. Menerima Produk Konsinyasi

Proses penerimaan dilakukan dengan validasi dokumen receipt, proses ini menunjukkan berapa kuantitas barang konsinyasi yang kita terima dari Consignor.

Inventory → Receipt → Validate

Consignment

Pastikan Anda mengisi fieldAssign Owner” dengan nama Consignor dan mengisi field “To” dengan lokasi konsinyasi yang sudah dibuat. Apabila “Assign Owner” terisi, maka tidak ada valuasi produk ataupun jurnal akuntansi yang terbentuk karena barang tersebut bukanlah milik Perusahaan.

4. Menjual Produk Konsinyasi

Proses penjualan produk konsinyasi dilakukan dengan membuat Sales Order seperti biasa. Proses pengiriman produk konsinyasi dilakukan pada dokumen Delivery Order, di mana field “From” dan “From Owner” akan otomatis terisi. Setelah divalidasi, maka jumlah stok produk tersebut akan otomatis berkurang.

Inventory → Delivery Order → Validate

Consignment

5. Penagihan Produk Konsinyasi

Anda bisa mendapatkan laporan mengenai produk konsinyasi yang terjual melalui:

  1. Inventory > Reporting > Inventory Movement Report dengan parameter Product Categories; atau
Consignment

2. Sales > Reporting > Sales Reporting

Berdasarkan informasi dari laporan tersebut, Anda dapat menginformasikan kepada Consignor berapa kuantitas yang terjual dan membuat Vendor Bill pada Purchase Order terkait. Jurnal yang akan terbentuk adalah:

Dr Stock Input Account

Cr Accounts Payable / Hutang Usaha

6. Pengembalian Produk Konsinyasi yang Tidak Terjual

Apabila ada Produk Konsinyasi yang tidak terjual dan mau dikembalikan kepada Consignor, Anda dapat melakukan prosedur Pengembalian Barang kepada Pemasok. Pastikan kolom “From Owner” terisi. Setelah divalidasi, maka stock on hand akan berkurang dan tidak ada valuasi ataupun jurnal yang terbentuk.

Tim Insights Impact

Tim Insights Impact terdiri dari beragam individu profesional yang memiliki keahlian dan pengalaman dalam berbagai aspek bisnis. Bersama-sama, kami berkomitmen untuk memberikan wawasan mendalam dan pemahaman yang berharga tentang berbagai topik terkait strategi bisnis dan tren industri yang relevan.

Blog
WhatsApp Us