Lokasi pergudangan adalah salah satu faktor yang akan mempengaruhi kinerja grosir terutama pada aktivitas supply chain. Grosir harus mempertimbangkan bagaimana depot dapat menjangkau pelanggan serta penerimaan barang dari supplier. Selain itu, akses lalu lintas, biaya penyimpanan, tenaga kerja, dan rencana masa depan juga perlu dipertimbangkan dan harus dikelola serta direncanakan dengan baik.
Artikel ini akan membahas lebih lanjut mengenai cara menentukan lokasi pergudangan untuk grosir sebagai salah satu best practice yang perlu dipertimbangkan!
Jarak lokasi pergudangan dengan mitra rantai pasok
Lokasi gudang sebisa mungkin dekat dengan pelanggan maupun mitra rantai pasok agar mudah diakses. Lokasi yang terlalu jauh dengan supplier akan menghabiskan lebih banyak biaya operasional sehingga akan mengurangi profit.
Sedangkan bagi pelanggan, lokasi gudang yang jauh akan menghabiskan lebih banyak biaya pengiriman dan kemungkinan besar pelanggan akan memilih gudang yang lebih dekat. Oleh karena itu, penting bagi grosir untuk mempertimbangkan lokasi depot yang secara tidak langsung juga dapat meningkatkan customer experience dan mendatangkan loyal customer.
Akses lalu lintas ke pergudangan
Manajemen gudang terutama penentuan lokasi pergudangan perlu disesuakan dengana moda transportasi yang digunakan, seperti jalan raya, pelabuhan, bandara, maupun kereta api. Kemudahan akses lalu lintas akan berdampak pada biaya operasional serta waktu yang diperlukan untuk sampai di gudang tersebut. Grosir dapat melakukan riset mengenai kecepatan dan volume rata-rata kendaraan untuk mengetahui jumlah bahan bakar yang digunakan.

Ketersediaan dan biaya penyimpanan gudang
Perusahaan dapat memiliki gudang dengan cara menyewa, membeli, atau membangun sendiri. Masing-masing jenis gudang memiliki biaya yang berbeda tergantung dengan lokasi serta ukuran gudang. Grosir perlu memantau relevansi barang-barang di gudang dengan permintaan pelanggan, sehingga grosir dapat mengambil langkah terbaik.
Solusi lainnya adalah dengan memiliki gudang tambahan ketika acara-acara yang memiliki jumlah pesanan meningkat. Perkiraan melonjaknya pesanan dapat Anda pantau melalui Modul inventory dari Impact. Dengan menggunakan analisis mendalam melalui data perusahaan, modul inventory dari Impact dapat memperkirakan jumlah pesanan pada waktu tertentu.
Salah satu manajemen gudang yang grosir perlu lakukan adalah membuat anggaran yang sesuai dengan kegiatan operasional yang dilakukan. Modul akuntansi dari Impact dapat membantu Anda melakukan input data secara otomatis serta optimalkan arus kas perusahaan. Impact accounting juga dapat memberikan laporan keuangan secara real-time sehingga pembuatan keputusan dapat dilakukan lebih cepat.
Demografi tenaga kerja

Gudang yang ditempatkan di area dengan harga properti cukup mahal, kecil kemungkinan untuk mendapatkan tenaga kerja yang lebih murah. Selain itu, tempat pekerja berasal juga akan mempengaruhi kemampuan para pekerja.
Jika pekerja tersebut berasal dari tempat yang memiliki rata-rata pendidikan rendah, mereka akan kesulitan dalam melakukan pekerjaan tertentu dan berujung mengurangi produktivitas perusahaan. Pergudangan yang berada di area dengan persediaan tenaga kerja yang tinggi dapat mengurangi gaji yang diberikan, begitu pun sebaliknya.
Perencanaan masa depan pergudangan
Memiliki hanya satu gudang pusat pada grosir yang semakin besar bukanlah pilihan yang tepat. Akan lebih baik jika perusahaan menambahkan pergudangan di lokasi tertentu agar lebih mudah menjangkau cabang di lokasi tersebut. Dengan cara ini, grosir dapat menyuplai produk pada pergudangan di setiap lokasi sehingga lebih mudah menjangkau pelanggan.
Setiap departemen akan saling berhubungan dan membutuhkan data yang sudah terintegrasi. Modul inventory dari Impact dapat memberikan informasi dari setiap gudang secara real-time dan akurat, sehingga setiap departemen yang terlibat, seperti sales, purchasing, dan lainnya, dapat memantau ketersediaan barang melalui masing-masing dashboard.
Penilaian lokasi pergudangan
Terdapat ahli pergudangan yang dapat menilai apakah lokasi tersebut cocok untuk dijadikan depot untuk grosir Anda. Para ahli dapat mempertimbangkan hal-hal sebagai landasan baik tidaknya lokasi gudang, seperti kapasitas gudang, jaringan ideal antara suppliers dan pelanggan, dan lainnya. Dengan penilaian ini, gudang dapat memiliki gambaran terkait biaya yang akan dikeluarkan untuk urusan pergudangan, serta rencana yang berkaitan dengan gudang.
Gudang merupakan aspek penting grosir sehingga jika melakukan pengawasan dan penataan gudang secara manual akan menghabiskan lebih banyak waktu. Modul inventory dari Impact dapat membantu Anda untuk melakukan pemantauan dan pelacakan antar gudang secara otomatis. Melalui otomatisasi ini, Anda akan mendapatkan laporan secara real-time dan akurat.